Jumat, 26 Oktober 2012

Remastring Sistem Operasi


Remastering linux adalah sebuah proses untuk membuat sebuah linux baru dari linux yang sudah ada. Distro remastering berbeda dengan distro turunan.

  •  Definisi Distro Remastering.
Distro remastering jika dilihat dari definisi remastering sendiri adalah proses membuat master baru untuk album, film, atau ciptaan lainnya. Cenderung untuk merujuk pada port proses rekaman dari salah satu media analog ke digital lain satu, tetapi hal ini tidak selalu terjadi.

Jadi Distro Remastering adalah sebuah proses untuk membuat sebuah linux baru dari linux yang sudah ada. Hasilnya remastering linux adalah yang mirip dengan linux induk namun telah mengalami beberapa modifikasi yang membuat berbeda dibandingan dengan linux induk. misalnya tema tampilan, perangkat lunak yang terbundel dengannya dan sebagainya. tujuannya adalah untuk  dapat memenuhui kebutuhan dari pengguna yang tidak tersedia dalam distro induknya. banyak sekali contoh dari distro remastering yang sudah ada baik lokal maupun buatan luar negeri.

 
  • Definisi Distro Turunan.
Sebuah proses untuk membuat sebuah linux baru dari linux yang sudah ada sebagai dasar atau pondasi sistemnya, hampir sama dengan definisi distro remastering cuma dalam distro turunan ada beberapa paket aplikasi khas yang dipelihara oleh developer distro turunan tersebut. tujuannya pun hampir sama dengan distro remastering, sebagai pengembangan dan penyesuain dengan kebutuhan pengguna.

Minggu, 21 Oktober 2012

Struktur Sistem Operasi Linux


Struktur Sistem Operasi Linux itu terdiri dari 3 komponen utama. 
1.     Kernel : yakni suatu perangkat lunak yang menjadi bagian utama dari sebuah sistem operasi. Disini kernel menyediakan semua fungsi untuk menjalankan proses, juga menyediakan layanan sistem untuk memberikan pengaturan dan proteksi akses ke sumber daya perangkat keras termasuk memori virtual.
2.     System Library : yakni kumpulan fungsi standar dimana aplikasi dapat berinteraksi dengan inti dari sebuah sistem operasi yaitu kernel.
3.     System Utilities : yakni program yang bertugas mengatur dan memanage secara individual, termasuk semua program yang di perlukan untuk menginisialisasi sistem.

Dan untuk struktur sistem file nya, di Linux di kenal dengan nama Directory. Berikut beberapa penjelasan dan kegunaan dari masing-masing file-file di Linux:
1.     / (Root) 
o    Merupakan directory yang dapat di akses oleh super administrator atau user root.
o    Perhatikan saat penulisannya / tidak sama dengan /root. 
2.     /bin (User Binaries)
o    Berisi file-file ekseskusi. Direcktori ini juga menyimpan perintah yang di gunakan oleh sistem.
o    Contoh : ps, ls, ping, grep, cp
3.     /sbin (System Binaries)
o    Fungsinya masih sama dengan /bin, perbedaannya ini untuk perintah-perintah yang di lakukan oleh administrator sistem untuk memelihara sistem.
o    Contoh: arp, halt, shutdown, route dll.
4.     /etc (Configuration Files)
o    Berisi file yang di jalankan ketika startup, serta file-file konfigurasi semua program. 
o    Contoh: /etc/resolv.conf , /etc/logrotate.conf
5.     /dev (Device Files)
o    Berisi file device komputer. Termasuk perangkat terminal, USB atau perangkat lainnya. 
o    Contoh: /dev/tty1 ,  /dev/usbmon0 
6.     /proc (Process Information)
o    Berisi informasi tentang proses sistem, baik itu file System virtual dengan teks yang menginformasikan tentang sumber daya sistem maupun informasi tentang menjalankan proses.
o    Contoh: /proc/uptime ,  /proc/{pid}
7.     /var (Variable Files) beberapa contoh nya sebagai berikut:
o    /var/log  = berisi file-file log sistem 
o    /var/lib  = berisi paket dan file database
o    /var/mail = email
o    /var/spool = antrian print
o    /var/lock = kunci file
o    /var/tmp = temporary file yang di butuhkan saat reboot.
8.     /tmp (Temporary Files)
o    Berisi file-file sementara yang di buat oleh sistem dan user, dan akan di hapus saat sistem reboot
9.     /usr (User Program)
o    Berisi file-file binari, libraries, dokumentasi dan source code dari sistem.
o    Terbagi menjadi beberapa:
§  Yang berisi file binari untuk program (/usr/bin). Contoh : at, awk, cc
§  Yang berisi file binari untuk sistem administrator (/usr/sbin). Contoh : atd, cron, sshd
§  Yang berisi file libraries (/usr/lib)
10.   /home (Home Directories)
o    Direktori ini digunakan untuk menyimpan semua file pribadi pengguna.  
o    Contoh: /home/nurul
11.   /boot (Boot Loader Files)
o    Berisi file-file yang berhubungan dengan boot loader, seperti initrd.img-5.2.20-12-generic
12.   /lib (System Libraries)
13.   /opt (Optional add-on Applications)
o    Menyimpan file-file tambahan dari vendor tertentu yang bersifat sementara.
14.   /mnt (Mount Directory)
o    Direktori sementara tempat sysadmin men mount filesystem. 
15.   /media (Removable Media Device)
o    Direktori sementara untuk removable device. 
16.   /srv (Service Data)
o    Berisi file-file yang di perlukan oleh server.